Anime

Aku no Hana

Anime dengan art yang unik dan berbeda dibanding anime lainnya di musim ini.

aku-no-hana

Kasuga Takao (seiyuu: Ueda Shinichiro) adalah seorang remaja yang sangat suka membaca. Belakangan ia sedang tertarik untuk membaca Les fleurs du mal karya Charles Baudelaire. Suatu hari sepulang sekolah, Takao lupa membawa pulang bukunya. Untuk itu dia kembali ke sekolah untuk mengambil buku tersebut. Ketika sedang mengambil buku di kelas, secara tidak sengaja dia menemukan seragam olah raga milik Saeki Nanako (seiyuu: Hikasa Youko), teman sekelas yang juga merupakan orang yang disukai oleh Takao. Terdorong oleh hasratnya, Takao kemudian mengambil seragam tersebut dan merahasiakannya dari orang lain.

Ternyata perbuatan Takao itu disaksikan oleh Nakamura Sawa (seiyuu: Ise Mariya), anak perempuan dari kelas yang sama dengan Takao tetapi mempunyai perilaku yang aneh dan tidak punya teman. Sawa malah mempergunakan kesempatan ini untuk membuat ‘kontrak’ dengan Takao dan membuat Takao harus mengikuti keinginan Sawa karena kalau tidak, Sawa akan mengadukan hal tersebut.

Sejak itu dimulailah kehidupan Takao yang selalu berada dalam ‘kendali’ Sawa yang masih belum diketahui apa sebenarnya yang diinginkan Sawa dari Takao. Sementara bagi Takao sendiri, ia berada dalam kondisi dilema di mana ia harus memilih, mengaku yang sejujurnya kepada Nanako sehingga terbebas dari ‘cengkeraman’ Sawa tetapi dengan resiko Nanako akan membenci dan menganggapnya sebagai seorang maniak, atau tetap diam dan mengikuti apa kemauan Sawa.

aku-no-hana

Artnya unik. Nggak tau lagi mau dibahasakan apa. Bisa dilihat sendiri dari screencaps di atas. Agak gak lazim sebenernya ngerilis anime model begini di antara banyak anime yang bertampang lucu, imut atau moe. Dari sisi cerita pun sebenarnya juga bisa dibilang berbeda kalo dibandingkan dengan yang ‘seangkatan’. Saking unik dan tidak lazimnya, kadang para (wannabe) “pakar” anime kurang suka menonton karena tampilannya. In my case, gue sih pengen liat malahan anime ini bakalan kayak apa (kalo di manga-nya sih rada-rada … )

Standard

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.