Blog

Spring 2023 Romantic Anime Short Review

Summer 2023 telah didepan mata, banyak anime telah diumumkan, namun Spring 2023 buat saya meninggalkan kesan yang cukup mendalam karena banyaknya anime romantic yang cukup berkualitas.
Berikut ini adalah premis beberapa anime romantis beberapa pilihan saya
(oh dan, saya tidak menulis sekuel, jadi maaf tidak ada Tonikaku Kawaii S2 disini, walau saya juga menonton Tonikawa haha)

1. Kubo-san Wont Let Me Invisible (Kubo-san wa Mob wo Yurusanai)

Kubo Nagisa and Shiraishi Junta

Junta Shiraishi adalah siswa SMA dengan aura keberadaan yang sangat minim, membuatnya seringkali terlihat menghilang dari pendangan orang-orang disekitarnya. Namun suatu hari, ada perubahan mendadak dalam kehidupan Junta, seorang Kubo Nagisa dapat dengan mudah melihat nya dan bahkan memulai percakapan dengan Junta. Hari demi hari dengan usaha Nagisa yang cukup agresif, Junta dapat perlahan-lahan berkomunikasi dengan Nagisa dan yang lain.

Anime Kubo-san adalah adaptasi dari manga karya Yukimori Nene (2019), bermodal premis yang cukup unik, anime ini lebih mengutamakan interaksi antara kedua karakter utama, Junta dan Nagisa, terutama bagaimana Nagisa terus menggoda dan berusaha membuat keberadaan Junta terasa oleh orang banyak, dan tentu karena interaksi ini membuat cinta berkembang diantara keduanya. Menurut saya, Kubo-san adalah versi lembut dari Teasing Master Takagi-san. Walau Nagisa terbilang cukup agresif untuk Junta yang sangat pasif namun penggambaran hubungan mereka terbilang sangat manis, sehingga Nagisa tidak terkesan sebagai bully. Serta Junta walaupun digambarkan sebagai pasif dan invinsible tapi dia bukan orang rendah diri, dia sangat menikmati kesendiriannya.

Anime ini cukup memberikan hiburan ringan dan manis, disertai pemilihan voice actor yang pas (Hanazawa Kana as Kubo Nagisa) dan soundtrack yang mendukung.

2. Insomniac After School (Kimi wa Hōkago Insomunia)

Nakami Ganta and Magari Isaki

Nakami Genta adalah penderita insomnia, yang sulit tidur di malam hari membuat mereka tidak bisa berkonsentrasi saat jam sekolah. Suatu hari Ganta menemukan ruang tempat bekas ruang klub astronomi yang kosong dan nyaman untuk tempat tidur siang, namun ternyata seseorang telah berada disana, dia adalah teman sekelasnya, Magari Isaki sesama penderita insomnia. Mereka berdua akhirnya di tugaskan oleh guru untuk membangkitkan kembali klub Astronomi apabila masih menginginkan ruang tersebut untuk tidur siang.

Anime Kimisomu adalah adaptasi dari manga karya Ojiro Makoto (2019). Anime ini cukup menarik karena penggambaran insomnia yang cukup akurat (hingga menjelaskan pengaruh layar smartphone). Penggambaran kegiatan klub astronomi hingga astro-photography juga cukup baik. Artstyle anime yang cukup realis juga mendukung atmosfir ini, penggambaran lokasi baik perkotaan hingga lokasi pemotretan outdoor terlihat sangat indah. Perjalanan romansa antara Ganta dan Isaki pun berjalan secara perlahan namun terasa cukup manis karena kedua nya saling menyukai namun lebih memilih untuk semua nya berjalan secara natural.

Apabila atmosfer realistis dan natural adalah pilihan kamu, maka anime ini bisa menjadi pilihan yang bagus, oh dan, film live action nya saat ini ( 24 Juni 2023) tengah diputar di Jepang.

3. My Love Story with Yamada in lv.999 (Yamada-kun to Reberu Kyū-hyaku Kyū-jū Kyū no Koi o Suru)

Yamada Akito and Kinoshita Akane

Menceritakan keseharian Kinoshita Akane seorang mahasiswi yang menggemari game online Forest of Saviour (FOS) karena diajak oleh pacarnya, suatu hari dengan tidak terduga dia diputus oleh pacarnya karena pacar nya memilih cewek lain yang dia temui di game yang sama. Suatu hari Akane menghadiri event offline dari FOS dan bertemu dengan Yamada Akito, siswa SMA kelas 3 yang menarik dan ternyata merupakan teman satu guild Akane di FOS. Setelah ini dimulailah perjalanan cinta Akane dan Akito di luar game FOS.

Diangkat dari manga karya Mashiro (2019), Yamada 999 mengangkat premis yang cukup menarik, yaitu kisah cinta yang berawal dari game online, suatu kisah yang sekain cukup sering diangkat sekarang. Penggambaran para pemain game online juga cukup realistis, seperti bagaimana mereka meet up di real life, juga bagaimana pertemuan random dari online bisa sangat membahayakan di real life, juga bagaimana ternyata karakter cewek lucu yang ditemui di game, ternyata adalah mas-mas di dunia real hahaha. Satu hal yang menyenangkan dari hubungan antara Akane dan Akito adalah kisah mereka bukan hubungan berat sebelah, Akane adalah mahasiswi normal yang trendi, sedangkan walaupun penyendiri Akito adalah remaja populer baik di real life maupun di dunia maya, hanya masalah komunikasi yang membuat hubungan asmara mereka berasa slow burn. Artstyle ala shojo manga membuat semua karakter di Yamada 99 terlihat menarik, bahkan bapak Kamota yang sangat bapak-bapak pun terlihat menyenangkan.

Saya menyarankan anime ini untuk penggemar cerita romance yang normal dan fluffy, juga untuk para penggemar MMORPG yang berharap bertemu pasangan mereka di game yang mereka sukai.

4. My Clueless First Friend (Jijō o Shiranai Tenkōsei ga Guigui Kuru)

Nishimura Akane and Takada Taiyo

Nishimura Akane adalah anak kelas 5 SD yang penyendiri dan sering menjadi target bullying di sekolah, dimana hampir semua siswa menyebutnya dengan “Shinigami (Malaikat Maut)” dan menyebarkan isu bahwa Akane dapat mengkutuk seseorang hingga sakit. Akane, walau sebetulnya tidak suka dengan itu terbiasa untuk mendiamkan saja hal tersebut dan berusaha sekuat tenaga agar tidak menonjol di pergaulan. Hal ini berubah ketika murid pindahan baru, Takada Taiyou masuk kedalam kehidupannya, dengan aura positif yang luar biasa Taiyou dengan mantap memilih berteman dengan Akane dan bahkan dengan cerdas (atau polos ?) mampu menyelamatkan Akane dari semua bullying teman sekelas nya. Akane yang tidak terbiasa mendapatkan perlakuan positif dan disanjung bak ratu, walau awalnya bingung namun perlahan mampu berubah untuk lebih terbuka terutama pada Taiyou dan menyadari bahwa Taiyou adalah hal terbaik yang pernah datang dalam kehidupan Akane.

Ini secara mengejutkan adalah anime favorit saya musim ini. Diangkat dari manga karya Kawamura Taku (2018). Kisah ini, walaupun bersetting sekolah dasar, sebetulnya mengangkat isu yang cukup berat dan sensitif, yaitu pem-bully-an di usia sekolah dasar. Cukup sedih juga melihat Akane tidak bisa menikmati masa sekolah yang seharusnya menyenangkan hanya karena di bully oleh hampir semua yang dia temui di sekolah, dan bagaimana dia berusaha sekuat tenaga untuk menyembunyikannya karena tidak mau membuat ayah nya (yang single parent) khawatir. Ada beberapa momen di anime ini yang membuat saya tidak kuasa untuk menitikan airmata, karena betapa kehadiran Taiyou bagaikan sinar matahari (no pun intended,lol) di kehidupan Akane yang gelap. Menarik juga melihat bagaimana cerdas nya kisah ini menyesaikan permasalahan bullying bukan dengan kekerasan, namun dengan aura positif dan kindness yang luar biasa walau implementasi di dunia nyata tentu tidak akan semudah di anime, namun menurut saya pesan yang dibawa adalah anak-anak harus memperlakukan teman nya dengan kindness, karena kita tidak akan pernah tahu bahkan kebaikan yang kita sampaikan ke teman kita akan menolong mereka untuk bertahan.

Kisah yang sangat wholesome ini layak mendapatkan perhatian lebih !

5. The Dangers in My Heart (Boku no Kokoro no Yabai Yatsu)

Ichikawa Kyotaro and Yamada Anna

Ichikawa Kyotaro adalah penyendiri di sekolah yang mempunyai fantasi berlebih, terutama dalam hal seni membunuh. Dia sering berfantasi bagaimana rasanya membunuh Yamada Anna artis televisi dan juga temen sekelas nya yang populer. Namun semakin lama Kyotaro mengamati Anna, bagaimana Anna ternyata tidak sesempurna yang dia bayangkan dan bagaimana serangkaian peristiwa salah paham malah membuat mereka semakin dekat, Kyotaro akhirnya terpaksa mengakui bahwa dia telah jatuh cinta kepada Anna.

Sindrom Chuunibyo adalah sindrom delusi akut pada remaja yang membuat mereka seolah2 mempunyai skill atau kekuatan unik, hal ini biasanya timbul dari keinginan mereka untuk stand-out. Kyotaro adalah chunibyo akibat dari trauma akibat suatu peristiwa di masa lalu. Diangkat dari manga karya Sakurai Norio (2018), anime ini membutuhkan kesabaran lebih untuk dapat dinikmati secara nyaman, namun setelah kita terbiasa dengan perilaku aneh Kyotaro (dan juga Anna), maka alur cerita anime ini menjadi sangat menyenangkan. Bagaimana keras nya usaha Kyotaro untuk menjauhkan Anna dari bahaya, yang biasa nya malah menyebabkan salah paham pada Anna, dan kerugian pada dirinya. Serta bagaimana awkward nya sang idola sekolah dalam usaha nya untuk hanya sekadar mengajak Kyotaro bertukar kontak LINE. Pasangan Kyotaro-Anna merupakan salah satu pasangan favorit musim ini karena bagaimana terlihat gap yang sangat jauh secara fisik, namun ternyata secara mental mereka adalah kompatibel 100%. Sungguh kisah cinta slowburn yang sangat menarik.

6. Skip and Loafers (Sukippu to Rōfā)

Shima Sousuke and Iwakura Mitsumi

Iwakura Mitsumi adalah murid SMA pindahan dari Ishikawa Prefecture ke Tokyo. Mitsumi sebelum nya tinggal di daerah depopulated yang sangat sepi bahkan disekolah nya hanya ada 8 orang murid. Hari pertama Mitsumi bersekolah di Tokyo adalah bencana, bagaimana dia tersesat di public transportation Tokyo yang sangat sibuk, namun itu semua tidak mengendorkan semangat Mitsumi untuk tetap bersekolah di Tokyo, apalagi ketika Shima Sousuke yang ganteng dan populer masuk kedalam kehidupannya.

Atmosfer dari Skip and Loafers sangat pekat dengan aroma slice of life, yang ntah kenapa mengingatkan pada Honey and Clover. Bagaimana Mitsumi selalu berpikiran positif meski beribu penghalang selalu berada di depannya, bagaimana kikuk nya menjadi remaja pindahan dari sekolah daerah terpencil di sekolah ibukota dengan beragam kisah dan problema. Diangkat dari manga karya Takamatsu Misaki (2018), Skip and Loafers menggambarkan kisah cinta Mitsumi dan Sousuke dengan apik walaupun termasuk slow burn, namun setting slice of life membuat perkembangan kisah mereka menjadi cukup tolerable.

Dari semua anime romantis musim ini, saya mengidamkan Skip and Loafers untuk segera diangkat menjadi live action dorama.

7. The Reason Why Raeliana Ended Up in Duke’s Mansion (Geunyeoga Gongjagjeolo Gaya Haessdeon Sajeong/ Kanojo ga Kōshaku-tei ni Itta Riyū)

Raeliana McMillan and Noah Volstaire Wynknight

Hanasaki Rinko (Park Eun-ha di original web novel) adalah seorang calon mahasiswi penggemar novel romans, suatu malam dia didorong oleh seseorang dari atap sebuah gedung. Rinko yang tewas kemudian bereinkarnasi sebagai Raeliana McMillan, karakter tambahan dalam novel yang pernah dia baca. Permasalah utama segera muncul bahwa Raeliana akan segera mati dibunuh di chapter2 awal setelah kemuncullanya. Rinko sebagai Raeliana segera memutar otak bagaimana dia bisa selamat. Penolong tiba dalam bentuk Duke Noah Volstaire Wynknight, penguasa daerah setempat yang muda dan tampan, yang segera menyetujui rencana untuk berpura2 menjadi tunangan Raeliana selama 6 bulan.

Anime yang satu ini diangkat dari web novel Korea Selatan karangan Milcha (2017) mempunyai premis sekilas mirip dengan My Next Life as Villainess (2014) karya Yamaguchi Satoru. Namun Raeliana adalah karakter yang sangat berbeda dari Catarina Claes. Raeliana adalah seorang yang cunning, dan mempunyai insting self preservation yang tinggi. Bermodal pengetahuan tentang dunia novel yang sekarang dia huni, Raeliana merancang skenario dimana dia bisa tetap hidup. Skenario yang dirancang oleh Raeliana tidak selalu mulus, namun bermodal insting bertahan hidup yang kuat Raeliana selalu dapat meloloskan rencana nya dan perlahan menarik perhatian orang orang disekitar nya, termasuk tokoh utama pria di novel, Noah Volstaire Wynknight.

Standard
Anime

Summer 2023

Udah lama nggak update hahaha. Musim panas nanti sepertinya banyak diisi dengan anime season lanjutan, dan ada lanjutan Hataraku Maou-sama!!. Untuk yang seperti ini ya nggak usah dimasukin list lah, toh cuma lanjutan atau season baru aja. Isekai? Tenang. Masih banyak kok.

TV Series

Nanatsu no Maken ga Shihai suru / Reign of the Seven Spellblades

Jitsu wa Ore, Saikyou deshita? / Am I Actually the Strongest?

Liar, Liar

Eiyuu Kyoushitsu / Hero Classroom

Level 1 dakedo Unique Skill de Saikyou desu / My Unique Skill Makes Me OP even at Level 1

Zom 100: Zombie ni Naru made ni Shitai 100 no Koto / Zom 100: Bucket List of the Dead

Yumemiru Danshi wa Genjitsushugisha / My Dreamy Realist

Fate/strange Fake -Whispers of Dawn-

Shiro Seijo to Kuro Bokushi / Saint Cecilia and Pastor Lawrence

Higeki no Genkyou to Naru Saikyou Gedou Last Boss Joou wa Tami no Tame ni Tsukushimasu / The Most Heretical Last Boss Queen: From Villainess to Savior

Uchi no Kaisha no Chiisai Senpai no Hanashi / My Tiny Senpai

Seija Musou: Salaryman, Isekai de Ikinokoru Tame ni Ayumu Michi / The Great Cleric

Jidou Hanbaiki ni Umarekawatta Ore wa Meikyuu wo Samayou / Reborn as a Vending Machine, I Now Wander the Dungeon

Tsuyokute New Saga / New Saga

Okashi na Tensei / Sweet Reincarnation

Watashi no Shiawase na Kekkon / My Happy Marriage

Ryza no Atelier: Tokoyami no Joou to Himitsu no Kakurega / Atelier Ryza: Ever Darkness & the Secret Hideout

Temple / TenPuru -No One Can Live on Loneliness-

Dark Gathering

Helck

Undead Girl Murder Farce

AYAKA

Lv1 Maou to One Room Yuusha / Level 1 Demon Lord and One Room Hero

AI no Idenshi / The Gene of AI

Dekiru Neko wa Kyou mo Yuuutsu / The Masterful Cat Is Depressed Again Today

SYNDUALITY Noir

Movie

Sebenernya ada banyak, tapi kebanyakan dari serial yang emang sudah berjalan seperti: Bishoujo Senshi Sailor Moon Cosmos Movie 1 & 2, Black Clover: Mahou Tei no Ken, Seishun Buta Yarou wa Odekake Sister no Yume wo Minai, dll. Tapi ya tetep ada sih yang original movie kayak Kimitachi wa Dou Ikiru ka (buat pencinta Ghibli) cuma belum nemu trailer/PV-nya.

OVA

Sama seperti Movie, tapi yang paling menarik (pendapat pribadi) adalah:

Kyoukai Senki: Kyokko no Souki

Udah jelas sih yang paling ditunggu si Kyoukai Senki ini, kalo untuk serial ya paling SYNDUALITY karena pengen liat Koubu ‘digabung’ sama Knightmare. 😁

Standard
Blog

My Best Anime per Year 2000-2010 (2007): Seirei no Moribito

2007: Seirei no Moribito

Nggak pake lama, langsung aja ini mah. Udah jelas pilihannya.

Image source: zerochan.net
JudulSeirei no Moribito / 精霊の守り人
TipeTV Series (26 episode)
Tayang7 April 2007 – 29 September 2007
Genreaction, drama, fantasy
StafKarya asli: Uehashi Nahoko
Sutradara: Kamiyama Kenji
Desain Karakter: Aso Gato
Musik: Kawai Kenji
KarakterYonsa Balsa (seiyuu: Andou Mabuki)
Chagum (seiyuu: Adachi Naoto)
Tanda (seiyuu: Tsujitani Kouji)
Shuga (seiyuu: Nojima Hirofumi)

Yonsa Balsa adalah seorang ahli bela diri yang menggunakan tombak sebagai senjata utamanya. Dia berkelana dan bekerja sebagai pengawal bayaran yang dilakukannya karena ingin “menebus” kematian 8 orang yang dulu pernah dibunuh oleh orang yang melindungi dirinya waktu kecil. Dalam menjalankan tugasnya melindungi orang, Balsa menggunakan semua kemampuan bertarungnya untuk mengalahkan lawan dan berusaha untuk tidak membunuh mereka. Suatu hari tanpa sengaja dia menyelamatkan seorang anak yang hendak dibunuh oleh sekelompok orang. Balsa baru mengetahui belakangan bahwa ternyata Chagum, anak itu, adalah pangeran kedua di kerajaan Shin Yogo.

Dalam sejarah (legenda) Shin Yogo diceritakan bahwa pernah terjadi pertempuran antara siluman air dengan raja yang mendirikan kerajaan bersama dengan 8 orang pengawalnya. Kemenangan raja tersebut berhasil menyelamatkan rakyat dari paceklik. Di masa pemerintahan raja yang sekarang, kerajaan Shin Yogo kembali mengalami ancaman bahaya kelaparan.

Berdasarkan informasi dari penasihat spiritual kerajaan, cara untuk menyelamatkan kerajaan dari situasi ini adalah dengan membunuh titisan siluman air yang ternyata adalah Chagum. Hal inilah yang kemudian membuat raja memerintahkan untuk membunuh Chagum.

Balsa yang menyelamatkan Chagum kemudian diminta tolong oleh permaisuri (ibu Chagum) untuk menyelamatkan anaknya. Balsa menyanggupi tugas itu dan menjadikan Chagum sebagai orang ke-8 yang dia kawal (alias orang terakhir dalam perjalanannya menebus kematian 8 orang)


Ada 3 nominasi sebenernya untuk tahun ini, tiga-tiganya buat gue punya cerita yang bagus, semuanya juga gue suka dan enjoy nontonnya. Dari 3 itu, 2 settingan-nya luar angkasa, 1 ada di bumi dan pilihan gue langsung jatuh ke yang di bumi. Jadi ada Heroic Age, Terra…e, dan …. *drumrolls* (eh… udah ada ding di atas judulnya… 😅)

Gue milih bukan karena ceritanya ada di bumi, tapi dari 3 judul itu, gue paling suka tokoh utamanya. Balsa, tokoh utama di sini, nggak kayak tokoh utama di 2 judul yang lain. Di Heroic Age, si Age ceritanya tumbuh dalam lingkungan yang membuat dirinya punya sifat dan karakter yang baik hati, tapi di beberapa situasi dia harus ‘terjebak’ dan mengalami konflik internal karena terikat ‘kontrak’ yang bertentangan dengan keinginannya. Sama juga di Terra…e, Jomy alias Soldier Blue, tumbuh di lingkungan yang nyaman, jadi dia punya idealisme yang kadang membuat dia sulit untuk membuat keputusan dan di beberapa kesempatan seperti ragu. Ya mungkin memang di situ sih letak konflik yang mau dibawakan dalam cerita, jadi ya sah-sah aja. Sementara kalo di Moribito, Balsa waktu kecil juga mengalami nasib hampir sama seperti Chagum, diburu. Kemudian dia besar dengan belajar ilmu bela diri (tombak) dan sudah mengalami pertempuran, jadi cara dia menghadapi situasi terasa lebih tenang dan matang, tapi tetep masih ada nuansa ‘keibuan’ waktu dia melindungi Chagum. Berasa beda sama 2 orang tokoh utama yang sebelumnya tadi. Singkatnya, gue suka karakter utamanya. 😆

Kalo dipikir-pikir, 12 Kokki juga tokoh utamanya cewek ya? 😂

つづく

Standard
Blog

My Best Anime per Year 2000-2010 (2006): Bakumatsu Kikansetsu Irohanihoheto

2006: Bakumatsu Kikansetsu Irohanihoheto

Buat tahun 2006, gue akan pilih anime buatan Sunrise, tapi bukan tentang mecha (soalnya Sunrise rajin bikin anime dengan robot-robotan). Selain itu, anime ini muncul dalam format ONA alias Original Net Animation, yaitu format di mana anime dirilis langsung ke internet, jadi bukan ditayangkan di televisi (TV Series), atau diedarkan langsung ke dalam format video (OVA/Original Video Animation).

Image source: minitokyo
JudulBakumatsu Kikansetsu: Irohanihoheto / 幕末機関説 いろはにほへと
TipeOriginal Net Animation/ONA (26 episode)
Tayang6 Oktober 2006 – 6 April 2007
Genreaction, drama, history
StafKarya asli: Takahashi Ryosuke, Yatate Hajime
Sutradara: Oohashi Yoshimitsu
Komposisi cerita: Miyashita Junichi
Desain karakter: Kozaki Yuusuke
KarakterAkizuki Youjiro (seiyuu: Namikawa Daisuke)
Yuyama Kakunojou (seiyuu: Satou Rina)
Ibaragi Soutetsu (seiyuu: Inoue Kazuhiko)
Kanna Sakyounosuke (seiyuu: Toriumi Kousuke)

Anime ini berlatar belakang Jepang di periode Bakumatsu, di mana terjadi perubahan yang signifikan dalam tatanan sosial budaya masyarakat Jepang yang sebelumnya bisa dikatakan ‘tertutup’. Hal ini disebabkan mulai masuknya pengaruh budaya ‘barat’, baik itu dalam perdagangan maupun politik. Dengan adanya perubahan ini, eksistensi para samurai yang dulunya mendominasi menjadi semakin terkikis dan perlahan mulai menghilang. Dalam tatanan kehidupan sebelumnya, para shogun berkuasa dan mempunyai banyak samurai sebagai anak buah, tetapi sekarang para samurai yang kehilangan “majikannya” mulai kehilangan tempatnya di masyarakat.

Di masa perubahan kebudayaan ini, masih ada hal-hal supranatural, yang mulai dilupakan oleh masyarakat. Salah satunya adalah legenda tentang Hasha no Kubi atau Head of the Conqueror. Dikatakan bahwa siapapun yang bisa menguasai kekuatan Hasha no Kubi bisa menguasai Jepang. Dan di tengah peralihan kekuasaan yang terjadi saat itu, dikabarkan bahwa ada pihak-pihak yang ingin memanfaatkan kekuatan tersebut untuk kepentingan golongannya.

Di tengah perebutan kekuasaan ini, muncul seorang samurai dengan sebutan Eien no Shikaku (Eternal Assassin) yang mewarisi pedang Getsuruitou (Moon Tear Sword), yaitu pedang yang bisa mengalahkan Hasha no Kubi. Orang itu adalah Akizuki Youjiro, seorang samurai yang sebelumnya mempunyai tugas melindungi Sakamoto Ryouma seorang tokoh sejarah Jepang yang dibunuh oleh rekannya. Terdorong oleh penyesalan karena merasa gagal melindungi Ryouma, Akizuki berusaha keras untuk menjalankan tugasnya sebagai Eien no Shikaku.

Dalam pencariannya, dia tiba di Yokohama, di mana secara tidak sengaja dia bertemu dengan rombongan kabuki milik keluarga Yuyama yang dipimpin oleh putri tunggal keluarga tersebut yaitu Yuyama Kakunojou. Akizuki kemudian mengetahui bahwa meskipun tampak sebagai pemeran kabuki, ternyata mereka mempunyai misi untuk membalas dendam kematian orang tua Kakunojou yang dibunuh oleh seseorang bernama Hario Genba. Pertemuan Akizuki dan anggota teater kabuki ini ternyata membawa dirinya terlibat dalam konspirasi dan intrik yang melibatkan banyak pihak.


Cerita tentang samurai yang mulai kehilangan tempat di masyarakat Jepang memang bukan sesuatu yang baru sih, tapi menurut gue anime ini lumayan menarik bisa memasukkan elemen supranatural buat ‘bumbu’ biar nggak terlalu umum. Elemen sejarah juga masih ada dalam alur cerita, ada modifikasi sedikit tapi secara keseluruhan nggak mengubah sejarah yang benerannya sampe jadi alternate universe.

Perkembangan karakternya bagus, meskipun kadang kalah sama cerita sejarahnya, tapi nggak kedodoran. Gue pribadi waktu dulu nonton lebih tertarik sama karakter Soutetsu, anggota grup kabuki yang bertugas sebagai, apa ya namanya? Penulis skenario? Ada banyak kejadian yang seolah mengindikasikan kalau dia ini bukan cuma nulis skenario buat dipentaskan, tapi dia juga “mengendalikan jalan cerita” yang dialami oleh anggota grup di luar panggung. Seorang konspirator di balik layar. 😁

Oh, dan musik latarnya melibatkan Kajiura Yuki, openingnya Kouya Ruten oleh FictionJunction YUUKA, insert songnya Namida oleh Ishikawa Chiaki. What’s not to like? 😁 tapi kayaknya anime ini nggak begitu populer ya di tahun 2006-2007? 🤔

Standard
Blog

My Best Anime per Year 2000-2010 (2005): KARAS

2005: KARAS

Tahun 2005 ini bertepatan dengan peringatan 40 tahun Tatsunoko, sebuah studio animasi yang terkenal dengan judul-judul superhero seperti Kagaku Ninja-tai Gatchaman (di Indonesia dikenal dengan G-Force), Casshern, Tekkaman (Blade), atau Hariken Polimar yang dulu di Indonesia dibundling dengan Toshi Gordion jadi “Gordion the Warrior & Polymar”.

Nah, di tahun 2005 ini best anime gue adalah anime buatan Tatsunoko yang dirilis untuk memperingati usianya yang ke-40 yaitu Karas.

Image source: fanart.tv
JudulKaras / 鴉 -KARAS-
TipeOVA (6 episode)
Tayang25 Maret 2005 – 26 Oktober 2007
GenreAction, supranatural, Sci-fi
StafPerencanaan awal: Satou Keiichi
Sutradara: Satou Keiichi
Desain karakter: Hayama Kenji, Satou Keiichi
KarakterOtoha Yousuke (seiyuu: Wada Toshihiro)
Yurine (seiyuu: Suzuki Kasumi)
Hoshunin Eikou (seiyuu: Sakurai Takahiro)
Nue (seiyuu: Fujiwara Kenji)

Karas menceritakan tentang dunia manusia dan dunia mahluk halus yang hidup berdampingan tetapi manusia tidak bisa melihat keberadaan para mahluk halus. Kondisi yang damai dan tidak saling mengganggu ini dijaga oleh Yurine, seorang gadis (spirit? peri? dewi?) yang dibantu oleh pengawalnya yaitu Karas, ksatria dengan armor bernuansa burung gagak yang bisa berubah dari wujud manusia menjadi pesawat atau mobil.

Setelah sekian lama hidup dalam kedamaian tanpa gangguan, membuat manusia menganggap keberadaan mahluk halus hanya khayalan dan menjadi sombong. Hal ini membuat Hoshunin Eikou, salah satu Karas yang selama ini melindungi kota membenci manusia dan memutuskan untuk menghabisi manusia

Dalam menjalankan rencananya itu, Eikou membentuk pasukan yang disebut Mikura, yaitu gabungan antara siluman dengan mesin. Dia pun menghabisi Karas-Karas yang lain sehingga “batas” antara dunia manusia dan mahluk halus terganggu keseimbangannya. Sebagai akibatnya, di kota mulai muncul kejadian-kejadian aneh di mana terjadi pembunuhan tetapi sulit untuk dipecahkan dan korban selalu berada dalam keadaan yang tidak wajar.

Yurine kemudian memanggil Otoha, seorang pemuda yang sedang dirawat di rumah sakit, dia menjadikan Otoha sebagai Karas yang baru dan memerintahkannya untuk melawan Eikou dan pasukan Mikuranya. Sementara itu, seorang pemuda misterius bernama Nue datang ke kota tersebut karena dia ingin membebaskan adiknya yang ditangkap oleh Eikou.


Waktu pertama liat video promo Karas, langsung “woooaaah”, animasinya keren banget dibanding anime seangkatannya. Adegan-adegan berantemnya juga ok, cerita juga ok. Tipikal Tatsunoko sih sebenernya, mereka seneng banget bikin cerita tentang tokoh hero yang pake armor. Kalopun ada yang gue ‘komplen’ dari seri ini adalah, karena settingnya sering gelap, jadi kadang kualitas sumbernya sangat berpengaruh.

Ada yang agak bingung sih gue waktu itu. Di trailer, si Yurine ngitung 1 sampai 9, terus dia bilang “Once there were ten, it will fall”. Gue mikirnya waktu itu yang disebutin adalah jumlah Karas-nya, di awal ada 10 dan satu-satu dibunuhin sama Eikou. Tapi ternyata ada Karas lain, dengan Yurine lain juga, yang dateng ke kota itu dan sempat membantu Otoha. Kayaknya mereka ‘pelindung’ dari kota lain makanya nggak bisa ikut campur dalam pertarungan. Apa ini berarti masing-masing kota punya Yurine sendiri dan tiap Yurine punya 10 Karas? Alasan mereka ke situ karena apa ya? Apa karena Yurine kota itu ‘mati’ dibunuh Eikou? Agak lupa gue ceritanya. Mungkin nanti nonton ulang lagi. 😁

つづく

Standard